Cara Beternak Lebah Yang Menguntungkan

Dengan produksi madu yang berlimpah dari sebuah koloni, peluang ini bisa menjadikan suatu kegiatan produktif yang bisa menghasilkan keuntungan dan menjadi kegiatan yang mengasyikkan.

Lebah madu sudah sejak lama dikenal dan disadari manfaatnya oleh manusia. Jutaan tahun lalu lebah telah menghasilkan madu sepuluh kali lebih banyak dari yang mereka butuhkan, satu-satunya alasan memproduksi madu secara berlebihan adalah agar manusia dapat memperoleh manfaat dari madu.

Beternak Lebah Dengan Benar
Beternak Lebah
Walau banyak madu diperoleh dari lebah liar, leah juga bisa diternakkan atau sarangnya dibuatkan oleh manusia tanpa mengurangi khasiat dari madu yang dihasilkan karena lebah tetap mengkonsumsi dari nektar dan serbuk sari secara natural atau alami sehingga tidak ada perbedaan dari segi kualitas antara madu lebah liar yang membuat sarang sendiri seperti di pohon pohon dan madu lebah yang diternakkan.

Madu sangat dipengaruhi oleh nektar atau serbuk sari tumbuhan di sekitar sarang, banyaknya tanaman yang menghasilkan nektar atau polen di sekitar sarang akan sangat membantu keberhasilan ternak lebah, nektar pohon kapu atau randu merupakan tumbuhan penghasil nektar yang cukup baik.

Peternak di negara negara berkembang seperti Indonesia mempunyai kesempatan untuk mendapatkan pendanaan dalam upaya penelitian dan peningkatan produk lebah dari badang international seperti FAO, UNDP, program program pemerintah negara maju seperti CIDA (Canada) dan DFID (United Kingdom), atau program amal dari lembaga seperti CAFOD dan Christian Aid.

Madu Asli Dalam Sarang
Madu Asli Dalam Sarang
Jika telah memutuskan ingin memulai beternak lebah, itu merupakan keputusan yang sangat bagus karena berarti telah memahami pentingnya manfaat madu dan potensinya juga sangat luar biasa, kesadaran tentang madu lebah saat ini sudah sangat tinggi, berikut tahapan yang dapat dilakukan untuk beternak lebah.

Membuat Koloni

Hal yang terpenting yang harus diketahui oleh peternah adalah keadaan koloni lebah, perilaku dan kebutuhan lebah. Koloni lebah yang ideal adalah terdiri dari satu ekor lebah ratu, kurang lebih 50.000 lebah pekerja, beberapa lebah pejantan, 6.000 telur, 10.000 larva dan 20.000 pupa biasanya terdiri dari tiga lembar sarang dan perlu dipilih koloni lebah yang bermutu sebagai koloni awal.

Membuat Koloni Lebah Madu
Membuat Koloni Lebah Madu


Koloni yang baru harus benar benar bersih dan sehat yaitu bebas dari terikutnya tungau dan patogen. Waktu yang tepat untuk membuat koloni baru adalah ketika musim bunga mekar yaitu ketika ketersedian nektar dan polen melimpah.

Secara alami, lebah madu akan berkembang biak menjadi sebuah koloni yang besar. Pembentukan koloni lebah didapatkan dari telur-telur yang diletakkan oleh lebah ratu, telur yang tidak dibuahi akan menjadi lebah jantan, sementara telur yang dibuahi akan menjadi pekerja jika pakannya madu dan jika sarangnya lebih besar serta pakannya royal jelly akan menjadi lebah ratu.

Apabila telah mencapai 4 tahun, biasanya lebah madu akan mulai membuat ratu baru karena ratu yang ada sudah mulai tidak normal, koloni lebah akan membuat sel sarang khusus untuk calon ratu. Sel sarang tersebut berukuran lebih besar dan posisinya terbalik menghadap ke bawah.

Setelah menetas calon ratu baru, calon ratu yang menetas berikutnya akan segera dibunuh oleh lebah pekerja. Apabila perlu adanya pembuatan koloni baru, calon ratu yang belum menetas dapat diambil dan dipelihara dalam sangkar. Setelah menetas, digunakan sebagai ratu pada koloni tanpa ratu yang dibuat, biasanya saat ratu baru diletakkan dapa sarang yang baru, akan terjadi proses adaptasi dengan lebah pekerja.

Adaptasi berlangsung dalam waktu 24 jam, setelah lebah ratu dan lebah pekerja beradaptasi akan segera terjadi perkawinan di udara di luar sarang, kemudian, setelah kawin ratu baru kembali masuk sarang untuk bertelur dan berkembang biak.

Penempatan Koloni Lebah Yang Baik

Walau koloni lebah bisa diletakkan dimana saja, akan tetapi lebih baik diletakkan dengan memperhatikan hala hal berikut :
  1. Diletakkan di dekat tumbuhan tumbuhan yang menghasilkan nektar dan polen dengan radius 3-8 km.
  2. Didekatkan dengan sumber air bersih
  3. Diletakkan di daerah yang terlindungi dari angin kencang selama musim penghujan dan diikuti angin kencang.
  4. Harus dijauhkan dari area pertanian yang dilakukan penyemprotan insektisida kimia. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Beternak Lebah Yang Menguntungkan"

Posting Komentar